Senin, 26 Oktober 2009

about Thomas Ramdhan(Thomas GIGI)





















Nama asli / lengkap : Thomas Ramdhan

Tempat / tgl lahir : Bandung, 5 Maret 1967
Motto hidup : " MENIKMATI DAN MENSYUKURI APA YANG ADA "
Bassist favorit : Yance Manusama,Jimmy Suhendra, Yuke Sumeru,
Erwin Gutawa, Billy Sheehan
Jenis music favorit : Rock
Group : GIGI (1994 - Sekarang)


Thomas mememang berasal dari keluarga berdarah musik,darah music berasal dari ayahnya yang juga seorang musisi,ayahnya seorang pemain bioladan juga seorang basist.
thomas mulai bermain musik sejak ia kelas 5 SD,karena ia sering melihat band ayahnya mangung ia pun tertarik untuk bermain musik,tapi saat ia mulai membuat sebuah band thomas bukan sebagai seorang basis melainkan seorang gitaris,saat SMP dan SMA thomas pun masih menjadi gitaris yang bergabung dalam sebuah band "crazy boy"

Selepas SMU penggemar warna hitam dan putih itu mulai merambah dunia entertainment reguler/rutin di pub-pub atau kafé-kafé yang ada di Bandung. Hal itu bermula dari sekadar ikut temannya yang pemain band reguler di sebuah kafé. Cukup sering dia ikut nongkrongin temannya bermain bersama grupnya. Pemain bass grup tersebut kebetulan sering datang terlambat, maka siapa lagi kalau bukan Thomas — yang memang sering nongkrong di situ — untuk dimintai tolong sementara menggantikan pemain bass yang terlambat tadi sampai si pemain datang. Kadang cuma selagu dua lagu, tak jarang sampai satu session (satu sampai satu setengah jam) Thomas berperan sebagai pemain pengganti.

Sampai akhirnya pada suatu saat Thomas pun resmi menekuni bidang entertain rutin tersebut sebagai bassist. Dan nggak tanggung-tanggung, dalam kurun yang sama dia merangkap sebagai bassist dari dua band entertain. Yang satu adalah Gunsmoke Band, yang khusus membawakan lagu-lagu rock di kafé, satunya lagi adalah Headline Band yang melantunkan lagu-lagu top 40. Di periode yang bersamaan pula Thomas juga membentuk band Exist antara lain bersama Baron.

kalau kita lihat, kalo Thomas sedang in action sama GIGI — khususnya masalah gitar bassnya — mungkin sepintas kita nggak akan tahu bahwa tuning (seteman) senar bassnya nggak lazim seperti gitar bass pada umumnya. Standarnya tuning gitar bass adalah : senar nomor 1 – G, nomor 2 – D, nomor 3 – A dan nomor 4 – E. Versinya Thomas adalah senar nomor satu dan dua sama seperti bass pada umumnya (G dan D) tapi nomor tiga dan empatnya bukan A dan E, melainkan sama juga dengan nomor satu dan dua yaitu G dan D dengan oktaf yang lebih rendah. Thomas nemu tuning kayak gitu itu saat nggarap album Baik (Album GIGI ke enam, red.) karena ada'a beberapa lagu yang butuh nada rendah. Sebetulnya thomas bisa menggunakan bass senar lima,tapi thomas enggak merasanyaman karena jari-jari yang pendek,denagan seteman senar bassnya yang seperti itu thomas merasa nyaman. Dan pada awalnya setiap konser setelah album Baik itu Thomas selalu membawa dua bass yang berbeda tuning-nya. Satu dengan tuning versi Thomas untuk membawakan lagu-lagu dari album Baik, satunya lagi dengan tuning standar untuk memainkan lagu-lagu selain album Baik. Tapi belakangan ini Thomas naik panggung dengan hanya membawa satu gitar bass dengan tuning G-D-G-D. Jadi semua lagu GIGI — meskipun bukan dari album Baik — kini dimainkan Thomas dengan tuning bass versinya sendiri.Mau coba main dengan tuning bass ala Thomas? (gigionline.com)

Rabu, 14 Oktober 2009

To Be a Bass Heroes

To Be A Bass Heroes

Begitu banyak basist di dunia ini yang mempunyai kemampuan yang hebat.Seperti Abraham Laboriel,Marcus Miler,Victor Wooten,John Myung,dan para anggota Bass Heroes Indonesia,dan masih banyak lagi.Bagaimana caranya untuk menjadi seorang bass heroes?Coba kita lihat bagaimana kerja keras para basist untuk menjadi bass heroes.

Dengan mempelajari berbagai tehnik bermain bass yang benar dan semangat untuk tidak pernah bosan dalam mempelajari tehnik bermain bass yang benar.berikut ini akan saya berikan sedikit tentang tehnik bermain bass yang saya dapatkan dari beberapa situs yang membahas tentang tehnik bermain bass.

Dalam bermain bass kita membutuhkan beberapa tehnik agar permainan kita senada dengan lagu yang kita mainkan.Bermain bass mempunyai bermacam-macam tehnik,sebagai berikut:

1.Fingering

Tehnik ini dapat berguna untuk melenturkan jari kita,agar jari kita tidak kaku saat bermain.Tehnik fingering adalah cara klasik di mana jari tengah dan jari manis tangan kana merapat,pada tangan kiri kita di gunakan untuk bagian atas neck dengan posisi jari-jari merenggang.

2.Walking Bass

Dalam tehnik ini kita di tuntut untuk dapat bermain stabil tanpa terputus-putus.Walking bass di lakukan dengan menggunakan petikan yang dilakukan oleh dua atau tiga jari tangan kanan.Tehnik ini di gunakan untuk music jazz.

3.Slapping

Tehnik ini di lakukan dengan cara memukkulkan atau mendentingkan senar dengan ibu jari tangan kanan kita dan pada saat yang bersama jari yang lain menarik senart ke atas.

Denagn mempelajari teori dan tehnik bermain bass yang benar dan dengan semagat tanpa menyerah kita pasti bisa menjadi seorang bass heroes.kita juga harus sering banyak melihat para bass heroes bermain dan kita perlu menyelidiki dan memperlajari tehnik apa yang dia mainkan.